Chanel Televisi Islam Indonesia



Chanel Televisi Islam Indonesia semakin banyak bermunculan sesuai dengan bayaknya organisasi islam di Indonesia serta beragam nya keyakinan serta pegangan ummat islam di indonesia, chanel - chanel ini hadir dengan tujuan agar ummat islam di indonesia lebih memahami lebih dalam tentang agama islam dan berikut daftar beserta ringkasannya.


1. Rodja TV merupakan Chanel televisi islam pertama di indonesia memiliki banyak jaringan di indonesia terutama jaringan radio rodja yang hampir ada di tiap kota besar, Rodja hadir dengan penuh pro dan kontra yaitu dengan pemahaman salafi nyah.Berisi acara kajian-kajian ilmu agama baik aqidah, tauhid, akhlak, manhaj, ibadah, muamalah, tajwid, kisah-kisah teladan, bahasa arab, mapun kesehatan. Pemateri dari Indonesia dan para ulama Timur Tengah dengan penerjemah. Pemirsa bisa menelpon atau sms apabila ada sesi tanya jawab. Selain itu juga menyiarkan tilawah Al-Qur’an. Tidak ada iklan, musik, dan film.Rodja TV bisa anda saksikan dengan parabola bebas iuran FTA (free to air) di satelit palapa D dengan frequency  3628 H 17985 dengan format mpeg 2, juga bisa anda saksikan di beberapa tv berbayar.


2. Insan TV tidak jauh beda dengan rodja tv namun insan tv jauh lebih segar dalam memberikan tayangan beserta kajian islam nya . Berisi kajian-kajian ilmiah Islami dari ustadz-ustadz lulusan Timur Tengah dan LIPIA Jakarta. Ceramah live dari beberapa pesantren Ahlus Sunnah di berbagai kota. Tilawah Al-Qur’an yang ditayangkan sangat indah untuk didengarkan dan menyejukkan hati. Ada beberapa mata acara khusus anak-anak seperti Tajwid dan Tahfidz dan lain-lain. Insan TV bisa anda saksikan dengan parabola bebas iuran FTA (free to air) di satelit palapa D dengan frequency  4052 H 3333 dengan format mpeg 2, juga bisa anda saksikan di beberapa tv berbayar.


3. Wesal TV sama seperti tv islam lainya wesaltv juga  Menayangkan beberapa topik kajian, tafakur alam, doa-doa, liputan profil usaha seorang muslim, murottal dan lain-lain.Wesal TV  bisa anda saksikan dengan parabola bebas iuran FTA (free to air) di satelit palapa D dengan frequency  4052 H 3333 dengan format mpeg 2 sama dengan  insan tv, juga bisa anda saksikan di beberapa tv berbayar.


4.Ummat TV televisi ini memberikan tayangan yang inspiratif dan lebih baik dari tv islam lainnya namun dalam segi acara tidak jauh berbeda dengan yang lain Ummat TV bisa anda saksikan dengan parabola bebas iuran FTA (free to air) di satelit palapa D dengan frequency  4052 H 3333 dengan format mpeg 2 sama dengan  Wesal tv, juga bisa anda saksikan di beberapa tv berbayar.


5. Aswaja TV (kependekan dari Ahlussunnah wal Jama'ah Televisi) adalah stasiun televisi yang bernuansa Islami yang diluncurkan pada bulan Juli 2013. Dari namanya, ASWAJA TV merupakan stasiun TV yang berbasis Islam Sunni yang juga kental dengan organisasi islam terbesar di indonesia yaitu NU (Nahdlatul 'Ulama) Aswaja TV bisa anda saksikan dengan parabola bebas iuran FTA (free to air) di satelit palapa D dengan frequency  3932 V 15800 dengan format mpeg 2 sama dengan  Wesal tv, juga bisa anda saksikan di beberapa tv berbayar.


6.TVMu (disebut juga TVMU kependekan dari Televisi Muhammadiyah) adalah stasiun televisi yang bernuansa Islami yang diluncurkan pada bulan November 2013 oleh ormas keagamaan Muhammadiyah, bertepatan dengan ulang tahun atau milad Muhammadiyah yang ke-101.Berbeda dari TV nasional pada umumnya, TVMU dapat diakses bagi mereka yang memiliki antena parabola di frekuensi 3483 satelit Telkom-1  Persiapan peluncuran saluran televisi ini tergolong singkat, yakni hanya 15 hari. Menurut ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin, TV Muhammadiyah dengan moto “Cerdas Mencerahkan”sesuai dengan watak gerakan Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah pencerahan dan juga ikut mencerdaskan kehidupan bangsa sebagai amanat konstitusi. Stasiun televisi ini memiliki fokus menyediakan berbagai program yang berbasis dakwah dan kebudayaan yang bisa diakses tidak hanya oleh kaum Muslim di Indonesia melainkan juga untuk kaum Muslim di sekitar wilayah ASEAN


7.TV MUI (Televisi Majelis Ulama Indonesia) adalah sebuah stasiun televisi nasional yang mulai mengudara melalui internet pada tahun 2012 dan resmi di lauching di satelit Telkom 1 pada 25 Oktober 2014. Stasiun televisi ini berdiri atas bantuan pemilik TV swasta Nasional seperti Chairul Tanjung dan Sutanto Hartono.

8.TV9 Nusantara adalah sebuah stasiun televisi lokal di Surabaya dengan siaran bernuansa Islam. TV9 dikelola oleh PT. Dakwah Inti Media, perusahaan yang dimiliki oleh KH. Moh. Hasan Mutawakkil Alallah, S.H.,MM., termasuk di dalamnya organisasi sosial keagamaan Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur. TV9 diluncurkan pada tanggal 31 Januari 2010 oleh Soekarwo sebagai bagian dari perayaan ulang tahun Nahdlatul Ulama ke-84. TV9 telah memperoleh Ijin Penyelenggaraan Penyiaran prinsip tertanggal pada 7 Juli 2009 dan Ijin Penyelenggaraan Penyiaran tetap tertanggal pada 23 Juli 2012 dari Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia untuk melakukan siaran sebagai lembaga penyiaran swasta lokal untuk di Surabaya/Jawa Timur. TV9 berada di Channel 42 UHF. TV9 memulai siarannya pada tanggal 31 Januari 2010 dan memfokuskan siaran pada program-program bernuansa Islami. Sesuai dengan perkembangannya, TV9 telah menjadi TV komersial yang tetap menawarkan sajian program beragam yang tetap mengusung Tradisi Kaum Muslim khususnya untuk wilayah Surabaya. Dengan bertemakan "santun menyejukkan" menjadikan TV9 sebagai televisi religi terbaik di Indonesia.

Tidak hanya  8 chanel di atas tapi masih banyak lagi tv islam indonesia lain nya seperti Rasiltv,MQTV,Ashan tv  dll

8 Responses to “Chanel Televisi Islam Indonesia”

Eky Januarta :

sangat bermanfaat gan :) menambah pengetahuan

16 November 2014 pukul 04.25

Satria Perwira :

Wah baru tau nih, gan. NIce info banget nih :D

18 November 2014 pukul 02.25

Andrian Pratama :

itu kalau mau nonton harus pakai internet ya gan?

18 November 2014 pukul 04.20

mikro :
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang. 19 November 2014 pukul 02.15

mikro :

semua chanel dapat di lihat pake parabola

19 November 2014 pukul 02.50

Unknown :

Ternyata Bayak juga ya ane baru tahu sekarang...thank gan infonya

2 Desember 2014 pukul 15.19

abubakaras :

Ada Nabawi TV,Rasil TV dll.

17 April 2015 pukul 21.22

mikro :

iya baru muncul chanel tersebut jadi belum di update

5 Mei 2015 pukul 05.29

Posting Komentar

silahkan berikomentar